Alessandro Del Piero pemain sepak bola yang sudah tidak asing lagi di telinga pecinta sepak bola dunia. Pemain berwajah ganteng ini adalah salah satu legenda hidup Juventus dan juga sepak bola dunia.
Pemain yang akrab disapa Alex ini lahir ini Conegliano, 9 November 1974 dari pasangan Gino Del Piero dan Bruna Del Piero. Alex lahir dari keluarga yang sederhana.
![]() |
Del Piero Family |
![]() |
Alex dan Stefano |
Karir Sepak Bola Alex Selama Membela Klub
Alessandro Del Piero mengawali karir Sepak bolanya pada tahun 1981 dengan bergabung dengan klub amatir San Vendemiano hingga tahun 1988. Alex bergabung dengan klub Padova pada tahun 1988 disaat diusianya menginjak ke 13 tahun. Alex mengawali debut profesionalnya di klub Padova pada tahun 1991. hanya 2 musim Alex berada di Padova. karena pada tahun 1993 Alex pindah ke Juventus. Selama dua tahun membela Padova di serie B, Alex bermain 14 laga dan menyumbang 1 gol.

Debut pertama Alex secara profesional bersama Juventus terjadi pada tanggal 12 September 1993 saat melawan Foggia. pertandingan kala itu berakhir imbang 1-1. Gol perdana Alex untuk Juventus terjadi saat Juventus melawan Reggina. Pada musim yang sama Alex juga berhasil membuat hat-trick pertamanya. pada musim itu Alex tampil 11 laga dan mencetak 5 gol.
Menginjak usia 22 tahun, Alex mengikuti wanmil selama 10 bulan. namun keinginan kuatnya bermain bola sangat besar sehingga dia kembali bermain bola setelah itu.
Pada musim 1994, Alex tampil 29 laga dan mencetak 8 gol. di tahun inilah Alex meraih Scudetto pertamanya bersama Juventus. Pada musim 1996 Alex memenangkan tropi Champion pertamanya
Alex berkembang menjadi icon klub. loyalitas dan kesetiannya membuat fan sangat mencintainya. pada musim 2006 Juventus harus degradasi ke Serie B. Alex termasuk dalam 5 pemain yang memilih bertahan di Juventus padahal saat itu banyak klub besar mengincarnya, sebut saja Menchester united yang terang-terangan ingin merekutnya. namun Alex menolaknya karena ia ingin membawa Juventus promosi ke Serie A. meskipun degradasi keSerie B, Alex tetap tambil cemerlang. dia menjadi top score dengan 21 gol dan membawa Juventus promosi ke Serie A.
- Catatan Manis Del Piero Bersama Juventus
- Alex adalah pemian yang menyandang ban kapten terlama di juventus.
- Musim terbaik Il capitano adalah pada saat 1997-1998 seain membawa Juventus uara Serie A. ia juga menjadi top score serie A dengan 21 gol dan liga champion 10 gol.
- Alex masuk dalam 10 pemain yang mencetak gol tercepat di liga champion. pada musim 1997 ALex mencetak gol ke gawang Menchester United pada detik ke 20,12.
- Alex tampil 705 laga bersama Juvetus. penampilan terbanyak sebanyak masa juventus melampoi legenda juventus Gaetano Scirea 532 laga.
- Alex menjadi Top Score Juventus sepnjang massa dengan catatan 290 gol. melampoi Giampiero Boniperti 182 gol, Roberto Battega dan David trezeguet 171 gol.
- Alex identik dengan nomor Punggung 10
Kepindahaan Alex ke Australia disambut antusias public Negri kanguru tersebut. bahkan setiap pertandiangan Sydney Fc selalu dipenuhi fans. 2 tahun bersama Sydney Fc, Alex tidak bisa mempersembahkan gelar apapun, namun penampilan Alex cukup memuasnya dari 48 laga Alex mencetak 28 gol. suatu pencapean yang luar biasa diusianya yang menginjak 39 tahun.
Pada tanggal 10 Agustus 2014 adalah hari yang sangat bersejarah bagu Alex. Dia berkesempatan reoni dengan mantan Timnya Juventus. Juventus mengadakan tur Asia pertamanya. mereka mengunjungi 3 negara yaitu Indonesia, Singapura dan Australia. Alex akan bergabung dengan A League All star untuk menantang Juventus.
Pertandingan sendiri diawali dengan penghormatan untuk Alex. dia mendapatkan sambutan tepuk tangan saat memasuki lapangan dengan ketiga buah hatinya. bahkan Buffon mencium Alex, hal yang selalu dilakukannya saat di juventus dulu hehe. pertandinganya sendiri berakhir dengan score 2-3 untk kemenangan Juventus.
Best moment aku bagi-bagi foto-foto alex vs Juventus.
- Karir Alex di Timnas Italia
Pada tahun 1996 Alex debut di Timnas Italia senior pada Euro 1996 saat melawan Rusia. karir Alex di Timnas tidak terlalu mulus karena dia harus berjuang dengan cidera yang silih berganti menimpahnya dan juga kegagalannya membawa Italia diberbagai turnamen. Puncaknya di Piala Dunia 2006 Jerman. Alex berhasil membawa italia juara Piala Dunia dan dia menyumbang 1 gol di laga semi final melawan Jerman.
Pada Tahun 2008, Alex telah menjadi kapten italia sebanyak 7 kali. selama membela Timnas dia menggunakan nomor punggung 10 dan 7.Alex menjadi pemian kedua yang mngikuti 7 turnamen internasional besar (EURO 1996, 2000, 2004, 2008; Piala Dunia 1998,2002 dan 2006). total Alex bermain 91 laga bersama timnas italia dan mencetak 27 gol.
- Gelar Individu
- 3 ESM Team of the year
- Most Valueable Players 96
- FIFA 100
- Golden foot award 2007
- Scirea Award 2008
- USSI Silver Ball 2008
- Top Score Seria A 1998 dan 2008
- Top Score liga Champion 1998
- Top Score Serie B
- Top Score Serie B
- Pemian terbaik Liga Australia

Kehidupan Pribadi
Alex adalah pemain yang jauh dari gosip miring tentang wanita. sejak tahun 1999 Alex menjalin kasih dengan Sonia Amorusa dan pada tahun 2005 mereka mengikat janji suci pernikahan.
Butuh waktu 2 tahun bagi pasangan ini untuk mendapatkan kabar gembira tentang lahirnya bayi di keluarga kecil mereka.
Tepatnya pada tanggal 22 Oktober 2007, Sonia melahirkan anak laki-laki yang diberi nama Tobias Del Piero di rumah sakit Sant'Anna Turin pada pukul 00:20. Pada tanggal 5 Mei 2009 Sonia melahirkan anak kelahiran anak keduanya yang berjenis kelamin perempuan yang diberi nama Dorotea. Pada 12 September 2010 melalui akun pribadinya, Alex mengumumkan kelahiran anak ketiganya yang berjenis kelamin laki-laki yang diberi nama Sasha.
Alex adalah pemain yang memiliki pribadi yang hangat. pemain yang memiliki paras tampan ini selalu menjadi idola bagi kalangan wanita. sebut saja para pemenang Miss Italia. setiap kali mereka diwawancarai mereka selalu mengatakan mengidolakannya hehe.
Hubungan Alex dengan para pemain sepak bola dunia juga sangat baik baik pemain satu tim maupun lawan. bahkan Alex adalah panutan bagi setiap pemain muda.
Alex juga aktif dalam kegiatan sosial. dengan ketenaran yang dia miliki, dia mendukung penelitian kanker. dalam hal ini dia menerima penghargaan dari Associazione Italiana per la Ricerca sul Cancro. Alex juga membantu korban tsunami yang menimpah Jepang.
Selain Sepak bola, Alex sangat menyukai basket dan juga golf (terutama basket). bahkan Alex pernah berlatih dengan pemain Boston Celtic saat mereka tur ke italia.
Alex sangat menyukai musik. dia bahkan merekam beberapa album sendiri. dia berteman baik dengan Noel Gallagher, mantan Vocalis band Oasis. Alex uga muncul dalam video Osis yang berjudul " Gods Don't Slow Me Down".
Akhir-akhir ini Alex aktif tampil di Tv menjadi komentator sepak bola. bahkan Alex diundang ke brazil saat Piala Dunia Brazil 2014 untuk menjadi komentator.
Seperti pemain sepak bola pada umumnya, Alex juga membintangi beberapa iklan. dia berada di bawan kontrak dnegan produsen peralatan olahraga Adidas Jerman, produsen mobil Italia Fiat dan sepeda motor Jepang Suzuki. Alex juga pernah membintai iklan Extrajoss dengan Dik Doang pada tahun 2002.
Selebrasi Alex Mencetak Gol

Like Father Like Son

Website Resmi Alessandro Del Piero
- Http://www.AlessandroDelPiero.com
- Http://www.facebook.com/AlessandroDelpiero
- Http://www.Twitter/Delpieroale
- Istagram/Alessandro Delpiero
Tidak ada komentar:
Posting Komentar